Tips dan Trik Memilih Nama Domain untuk Bisnismu!

Saat kamu membuat nama website pastinya kamu akan menggunakan nama bisnismu untuk ditampilkan di laman website pribadi milik bisnismu. Namun pemilihan domain tidak hanya sekedar pemilihan nama, hal ini juga memerlukan beberapa perhatian. Jika kamu belum tau atau mungkin baru ingin memulai bisnis onlinemu, ada baiknya kamu melakukan riset terlebih dahulu agar nama domainnya bisa sesuai dengan bisnis yang kamu jalani saat ini. Selain itu, riset nama untuk domain diperlukan juga guna mencegah terjadinya fenomena nama domain yang sama atau mirip dengan kompetitor bisnis online yang anda jalani. Berikut beberapa tips memilih nama domain untuk bisnis online kamu!

1.       Keyword atau kata kunci

Lakukan riset kecil tentang bisnis yang sedang kamu jalani, lalu tentukan keyword atau kata kunci dari bisnis kamu tersebut. Jika kamu ingin mengoptimalisasikan penggunaan SEO (Search Engine Optimization) maka caranya adalah dengan meletakkan kata kunci atau keyword pada domain dan halamannya. Kamu juga perlu memperhatikan hal berikut: apakah kata kunci atau keyword memiliki hubungan dengan brand yang kamu jual. Lalu kamu juga harus menghindari kata kunci atau keyword berlebih pada domain yang kamu pilih.

2.       Hindari tanda hubung dan angka

Jika diperlukan hindari tanda hubung dan angka dalam pemilihan domain bisnis online kamu! Kecuali memang nama brand atau bisnis kamu sudah familiar dengan hal tersebut!

3.       Cek ketersediaan nama domain yang kamu pilih

Pastikan domain yang kamu inginkan masih tersedia untuk kamu pilih lalu kamu daftarkan. Setelah kamu cek dan masih tersedia, segera daftarkan domain yang kamu inginkan. Karena satu domain hanya dapat dimiliki oleh satu owner. Jika sudah digunakan oleh orang lain, maka kamu tidak dapat menggunakan nama domain tersebut dan harus mencari nama domain yang lain.

4.       Hak cipta

Meskipun nama domain yang kamu inginkan sudah dimiliki oleh orang lain, kamu bisa saja mengganti ekstensinya. Seperti contohnya email.com milik orang lain kamu ubah menjadi email.id atau email.co.id atau ekstensi lainnya. Meskipun hal tersebut mungkin saja kamu lakukan, tapi sebaiknya urungkan niatmu untuk melakukannya karena bisa saja kamu terjerat masalah karena kamu memakai nama domain orang lain, terutama dalam dunia bisnis. Jadi, sebaiknya ciptakan hal yang unik dan orisinil ya, Exabytes Friends! Jika kamu merasa kesulitan untuk mendaftarkan domain, kamu bisa menghubungi para penyedia jasa pembuatan domain kok! Jadi kamu ga perlu worry untuk memilih nama domain. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *